You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PPKUKM Kepulauan Seribu Gelar Pembinaan UKM Bagi Warga Sebira
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Warga Pulau Sebira Dibekali Pelatihan UKM

Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Kepulauan Seribu melakukan pembinaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Rumah Singgah Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara. Pembinaan dilakukan dalam rangka pengembangan kewirausahaan terpadu di wilayah Kepulauan Seribu.

Kegiatan digelar selama dua hari

Kepala Seksi UMKM Sudin PPKUKM Kepulauan Seribu, Syamsul Hidayat mengatakan, kegiatan pembinaan diikuti sebanyak 25 peserta yang seluruhnya merupakan warga Pulau Sebira.

"Kegiatan digelar selama dua hari. Peserta dibekali materi pembinaan seperti pembuatan laporan keuangan, kemudian dibekali ilmu terkait tata cara mendesain produk dan marketing," ujarnya, Jumat (15/7).

Dinas PPKUKM Luncurkan JOSS di PGC

Dalam kegiatan pembinaan UKM ini, sambung Syamsul, pihaknya juga melibatkan mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) dari Unveristas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Para mahasiswa ini juga memberikan materi pengetahuan tetang pemanfaatan IT dalam pemasaran produk, verifikasi produk dan kemasan.

"Melalui pembinaan ini, para peserta diharapkan bisa membuat laporan keuangan dengan baik dan desain produk mandiri," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Lantik Tujuh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

    access_time28-11-2024 remove_red_eye1534 personDessy Suciati
  2. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1120 personNurito
  3. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1118 personFolmer
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye1063 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye1006 personAldi Geri Lumban Tobing